Mengapa
Me-Jing-Ku-Hi-Bi-Ni-U
Jadi Me-O-Ku-Hi-Bi-Ni-U ?
Apa warna pelangi ?
Coba sebutkan !
Semua kita pasti
ingat kalimat di atas, sebuah perintah atau permintaan yang datang dari guru
kita.
Siapapun yang
ditunjuk untuk menyebutkannya pasti dengan lantang akan mengucapkan
Merah
Jingga
Kuning
Hijau
Biru
Nila
Ungu
Tetapi mengapa sekarang kita semua
terperangah bila ada yang mengucapkan bahwa ada sebuah warna yang namanya Jingga?
Hari-hari ini
Blackbox pesawat Sukhoi SJ100 sedang
hangat dibicarakan, karena diyakini akan membuka tabir mengapa pesawat “bisa”
menabrak tebing Gunung Salak. Namun yang
sangat menyedihkan, semua pihak (dengan tidak mengurangi rasa hormat kepada
pihak Basarnas, Media, maupun pihak terkait lainnya) menyatakan warna blackbox
tersebut adalah oranye atau orange.
Lupakah kita semua
bahwa Bahasa Indonesia bahasa persatuan kita
memiliki nama warna oranye (dari bahasa Belanda) atau orange (dari
bahasa Inggris) yaitu JINGGA.
Masihkah kita
mengakui ada warna Jingga?
Kalau tidak, mari
kita semua mengajarkan ke anak-anak kita bahwa untuk memudahkan mengingat
warna-warna yang membentuk pelangi kita gunakan
Me-O-Ku-Hi-Bi-Ni-U
Wassalam
Jumat 18 Mei 2012